Kamis, September 07, 2017

Penulisan Daftar Pustaka dan Hal-hal yang Perlu Diperhatikan

Penulisan Daftar Pustaka dan Hal-hal yang Perlu Diperhatikan

Apakah anda mahasiswa dan saat ini mengerjakan tugas akhir? Mungkin artikel ini dapat membantu anda untuk menyusun sumber-sumber yang telah anda kutip. Biasanya tugas akhir misalnya skripsi, thesis, atau disertasi diwajibkan untuk mencantumkan sumber kutipan atau biasa disebut dengan daftar pustaka.


Daftar pustaka adalah serangkaian tulisan yang biasanya terdapat di akhir bagian makalah atau tugas akhir. Pada dasarnya daftar pustaka ini terdiri atas nama penulis, judul karya atau tulisan, tahun terbit, lokasi terbit, dan penerbit. Setiap penulisan daftar pustaka memiliki aturan kepenulisan yang baku namun tidak terikat karena setiap sumber memiliki aturan yang berbeda. Aturan tersebut antara lain:

· Urutan abjad dimulai dari abjad pertama (A) hingga abjad terakhir (Z);

· Susunannya tidak menggunakan angka;

· Jarak pada tiap sumber satu dengan yang lain biasanya menggunakan spasi.

Namun biasanya setiap tingkat akademik atau universitas memiliki kebijakan masing-masing dalam sistem kepenulisan daftar pustaka tersebut. Terdapat univeritas yang memiliki buku terbitan khusus mengenai tatacara kepenulisan karya ilmiah dimana sistem kepenulisan daftar pustaka masuk kedalamnya. Hal tersebut berfungsi untuk memberikan panduan bagi para mahasiswa yang sedang menyelesaikan tugas akhir agar tugas akhirnya valid, dapat dipertanggung jawabkan dan terhindar dari perilaku plagiasi atau menjiplak hasil karya orang lain.

Tujuan dalam menulis daftar pustaka


Beberapa tujuan dalam menulis daftar pustaka yakni sebagai berikut.

· Daftar pustaka menunjukkan ciri khas dari penulisan karya ilmiah yang sah. Mengapa? Karena dengan adanya daftar pustaka maka kecil kemungkinan penulis terhindar dari tuduhan plagiasi.

· Rujukan terkait dari manakah sumber tulisan tersebut.

· Memberikan penghargaan bagi penulis sumber bacaan tersebut, sehingga mereka merasa dihargai akan hasil karya tulisnya.

· Membuat pembaca percaya akan keaslian bacaan tersebut

· Kepuasan batin bagi penulis karya ilmiah karena karyanya dapat dipertanggungjawabkan.

· Membantu pembaca mencari sumber atau bahan bacaan aslinya.

Hal-hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan daftar pustaka 

Adapun beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam penulisan daftar pustaka yakni sebagai berikut.

· Nama penulis, diletakkan dibagian depan, boleh disingkat. Apabila terdapat banyak penulis yang menulis karya tersebut, maka cukup ditulis 3 penulis saja, yang lainnya ditulis dengan singkatan dkk atau et al;

· Tahun terbit. Maksudnya tahun berapa karya tersebut terbit. Biasanya tahun terbit yang diakui yakni 10 tahun sebelum karya yang anda buat. Misalnya anda menulis karya pada tahun 2017, maka sumber yang paling relevan yakni maksimal tahun 2007, selebihnya dari itu misalnya tahun 2006 ke bawah, tidak diperbolehkan.

· Judul buku atau karya. Biasanya judul buku ini ditulis dengan menggunakan italic atau cetak miring.

· Tempat terbit yakni dimanakah karya itu diterbitkan.

· Dan yang terakhir yakni nama penerbit. Maksudnya yakni siapakah yang menerbitkan karya itu.


Baca: Cara Penulisan Daftar Pustaka yang Baik dan Benar

Penyusunan Penulisan daftar pustaka di Microsoft Word

Apabila anda merasa kesusahan untuk mengurutkan abjad, terdapat tool dalam software Microsoft Word yakni “sort”, caranya anda cukup blok atau “Ctrl+ A” lalu klik “sort”, maka secara otomatis tulisan anda akan terurut sesuai abjad. Daftar pustaka dianggap penting karena itu adalah bentuk apresiasi dari penulis karya ilmiah yang baru terhadap penulis karya ilmiah yang lama. Selain itu penulisan daftar pustaka juga ditujukan agar tidak terdapat kegiatan plagiasi atau menjiplak suatu karya orang lain.

Baca : Cara Penulisan Daftar Pustaka Dari Sumber Internet

Namun dalam beberapa kurun waktu terakhir sudah mulai bermunculan software yang berfungsi untuk melihat apakah penulis melakukan plagiasi atau tidak. Dengan adanya software tersebut diharapkan penulis di masa yang akan datang memang benar-benar menulis karyanya tersebut secara original, selain menguntungkan bagi penulis itu sendiri, namun juga bermanfaat bagi pembaca karena bentuk tulisan yang dibuat dapat dipertanggungjawabkan.

Anda juga bisa baca:
Penulisan Daftar Pustaka dan Hal-hal yang Perlu Diperhatikan
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.