Kamis, Mei 01, 2014

Cara Menghapus Postingan Blogger Permanen Tanpa Efek Broken URL

Cara Menghapus Postingan Blogger Permanen Tanpa Efek Broken URL

Menghapus postingan blog yang sudah dipublish atau tayang memang secara gampangnya bisa saja melalui dashboard Blogger, namun penghapusan ini tidak permanen karena masih menyisakan jejak di URL (Link) postingan blog di mesin pencari dan disaat pencari informasi mencari di mesin pencari dengan mengklik URL tersebut namun URL tidak berfungsi lagi, secara SEO ini akan merusak citra blog Anda dimana blog dipenuhi dengan Link yang rusak (broken link) dikarenakan penghapusan hanya melalu dashboard Blogger saja.

Cara menghapus postingan Blogger agar tidak menimbulkan efek Broken Link di mesin pencari maka harus dilakukan penghapusan melalui Webmaster Google. Dengan menghapus dari Webmaster Google, link yang tidak dibutuhkan atau ingin dibuang dari blog tidak di index dan dirayapi lagi oleh Google Boot dan mampu meningkatkan SEO blog Anda.

Cara Menghapus Postingan Blogger  Permanen Tanpa Efek Broken URL di Mesin Pencari

Masuk ke Google Webmaster, kemudian pilih blog yang ingin dihapus URL Postingan, lalu pilih Google Indeks dan pilih Hapus URL, dan klik Buat Permintaan Penghapusan Baru, kemudian masukkan link URL psotingan Blog yang ingin dihapus dengan cara melakukan copy pada link yang ingin dihapus dan paste di form permintaan link yang akan dihapus secara permanen. Seperti Gambar screenshot berikut.
Cara Menghapus Postingan Blogger Permanen Tanpa Efek Broken URL



Selanjutnya lalu hapus link yang sudah Anda minta dihapus melalui Webmaster Google di Dashboard Postingan Blogger.

Dengan penghapusan link blog permanen ini tentu tidak akan mempengaruhi kinerja blog Anda di mata mesin pencari, dan tidak dimunculkan lagi di mesin pencari, dan para pencari informasi pun tidak akan terjebak dengan link postingan blog yang rusak dari link postingan blog Anda.

Sebenarnya ada beberapa tujuan orang menghapus URl postingan blog secara permanen, bisa jadi dikarenakan postingan blog tidak relevan lagi, postingan blog mengandung hak cipta, bisa juga karena keinginan untuk menghapus saja. Dan dengan Cara Menghapus Postingan Blogger Permanen Tanpa Efek Broken URL di mesin pencari ini memberi dampak positif kepada kemajuan blog Anda, terutama pada peringkat SERP.

Mungkin juga Anda bisa baca berkaitan dengan tulisan diatas, yaitu bagaimana Membuat 404 Custom Page Not Found Professional Pada Blogger, disaat ada broken link yang ditemukan pengunjung blog Anda.
Cara Menghapus Postingan Blogger Permanen Tanpa Efek Broken URL
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.

1 comments:

Tulis comments
avatar
11 Maret 2015 pukul 12.16

Thanks infonya, mau tanya nih, butuh berapa lama ya untuk link benar2 terhapus dari mesin pencari, saya udah coba cara diatas tapi statusnya di webmaster masih pending, makasih :)

Reply