Kamis, November 15, 2012

Seorang Blogger dalam Menyikapi Tahun Baru Hijriah

Seorang Blogger dalam Menyikapi Tahun Baru Hijriah

Tidak terasa tahun 1433 Hijriah sudah berlalu, berganti dan memasuki tahun baru 1434 H. Sebagai muslim, bagaimana menyikapi pergantian tahun baru untuk tahun hijrah ini. Untuk menyikapi pergantian tahun ini alangkah baiknya kita introspeksi diri, bersyukur dan selalu semakin dekat dengan Sang Pencipta.

Sebagi blogger, dan sebagi muslim pergantian tahun hijriah ini adalah sebagai momen untuk melihat diri kita kembali atas apa yang telah kita lakukan sebagi blogger, apakah tulisan blog kita bisa bermanfaat untuk orang lain, dan sekaligus untuk meningkatkan kembali apa yang kita telah dan belum kita capai, dengan momen ini alangkah baiknya segala awal tahun islam yang baru diawali dengan kebaikan.

Untuk tahun ini kita bisa memotovasi diri kita untuk meningkatkan kembali blogging kita untuk mewarnai dunia blogosphere, yang pastinya bermanfaat untuk orang lain yang mencari informasi di internet. Untuk Monetize blogging atau make money online  ditahun 1434H ini kita bisa meningkatkan penghasilan online kita dengan memaksimalkan ilmu internet marketing, (baik itu SEO, Sosial media, Artikel)  yang kita miliki baik dari otodidak maupun dari sharing pengalaman dari temen-temen blogger.

Secara tidak sadar, kita sebagai blogger sudah banyak berbagi informasi kepada temen-temen lainnya, banyak informasi yang baik yang mereka dapatkan dan  butuhkan, dan untuk menggali informasi yang kita update di blog tersebut adalah hasil riset tulisan kita, mudah-mudahan bermanfaat untuk pembaca dan khususnya buat kita.
Tahun Hijriah


Dan Terakhir,Saya imuzcorner mengucapkan Selamat Tahun Baru Hijriah 1434H, Semoga kedepan lebih baik.Teruslah berbagi untuk kebaikan.

Seorang Blogger dalam Menyikapi Tahun Baru Hijriah
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.