Sabtu, Juli 14, 2012

Tinggalkan Kontes SEO Demi Reputasi Blog Anda

Tinggalkan Kontes SEO Demi Reputasi Blog Anda

Membangun sebuah Blog atau sebuah Website tidaklah semudah membalikkan telapak tangan. Perlu sedikit trampil dalam berbagi informasi yang menarik kepada pencari informasi di dunia blogosphere, dan memiliki blog yang mempunyai segmen pembaca tersendiri dengan mempunyai pengunjung yang banyak dan pastinya impian dari semua blogger, baik blogger yang sekedar hobby sharing melalui tulisannya atau blogger yang monetize blognya untuk menambah penghasilan melalui affiliasi online. Namun bagaimana dengan Kontes SEO? Banyak blogger yang tergiur dengan hadiah kontes yang ditawarkan, dan belum memahami imbas dari Kontes SEO tersebut yang akan menghancurkan reputasi blog mereka. Sebelumnya saya sudah sharing mengenai Google Melarang blogger ikut Kontes SEO.

SEO Kontes
Dan kali ini saya akan sharing mengenai mengapa meninggalkan kontes SEO demi reputasi sebuah blog. Saya akan ulas secara detail untuk kemajuan blogging kita semua.
Untuk mengikuti sebuah kontes SEO memang tidak ada salahnya, untuk mengasah kemampuan SEO kita dalam menempatkan blog kita di halaman #1 di Google, sang raksasa mesin pencari, jujur saya sudah 4 (empat) kali mengikuti kontes SEO, kadang bisa bertahan di posisi puncak, kadang dihalam pertama dan kedua dan kadang merosot jauh ntah kemana. Jadi dengan demikian saya akan paparkan beberapa argumentasi kenapa harus meninggalkan Kontes SEO demi reputasi blog anda.

1. Secara  resmi Google, dalam hal ini Google Webmaster melarang kontes SEO karena melanggar TOS dari peraturan mereka yang sudah mereka ajarkan pada Guideline mereka.

Maraknya Kontes SEO di Indonesia membuat banyak blogger tergiur dengan tawaran hadiah yang besar, dan melupakan Guideline dari webmaster Google. Silahkan baca pada ulasan saya di Google Penguin Algoritma Update

2. Google Algoritma Update akan terus mengupdate sistem algoritma pencarian mereka, dan bisa-bisa saja blog anda akan terkena imbasnya karena banyaknya kata kunci yang tidak wajar dan link yang keluar terlalu banyak, dan juga menebarkan link dengan kata kunci yang sama secara masif.

3. Dan masih banyak sekali alasan alasan yang harus menjadi perhatian pada blog anda, karena blog yang kita optimasi dengan sungguh-sungguh bisa saja hilang karea kontes SEO yang bisa merusak reputasi anda dan blog anda.

Mudah-mudah sedikit ulasan ini bermanfaat untuk kemajuan SEO Indonesia.
Tinggalkan Kontes SEO Demi Reputasi Blog Anda
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.