Sabtu, September 19, 2009

Kembali Fitri

Kembali Fitri

Perjalanan Ramadhan ini InsyAllah berakhir dengan kemenangan, Alhamdullillah puasa full, walau tarawih bolong-bolong. Perjalanan panjang selama 30 hari itu akhirnya hampir usai juga menghitung detik-detik menuju kemenangan atas melawan hawa nafsu selama sebulan lamanya. 

Idul fitri pesta kemenangan kaum muslimin setelah sebulan lamanya berperang melawan hawa nafsu, bulan dimana pengampunan dan rahmat diberikan, dan puncak dari itu semua berakhir di bulan Syawal. Bulan kemenangan, bulan yang fitrah. Idul fitri bukan hanya sekedar hari kemengan buat kaum muslimin di Indonesia, idul fitri sudah menjadi kultur yang kebiasaan turun temurun itu selalu terjadi di akhir bulan Ramadhan tersebut, salah satu contoh, budaya mudik, pulang ke kampung halaman dan berlebaran dengan keluarga, tak kurang dari 16 jutaan orang melalukan akttifitas mudik melintasi pulau, melitasi gunung dan jalan bebatuan untuk bertemu orang-orang yang dicintai, saling bersilaturrahmi dan saling bermaaf-maafan. 

Di puasa terakhir ini, jelang Magrib dan sebentar lagi berbuka puasa dan mungkin bilal-bilal di mesjid akan langsung mengumandangkan, Takbir, Tahmid dan Tahlil sebagai tanda kemenangan karena Hanya Allah lah yang Maha besar. Mudah-mudah kita semua kembali fitrah dan mendapat reward taqwa dari Allah SWT.
SELAMAT HARI RAYA IDUL FITRI 1430 H
Kembali Fitri
Minal Adin Walfaidzin, Mohon Maaf Lahir dan Batin
Kembali Fitri
4/ 5
Oleh

Berlangganan via email

Suka dengan postingan di atas? Silakan berlangganan postingan terbaru langsung via email.